Analisis Penyebab Stres Kerja Pada Karyawan CV. AMELIA BATIK
Abstract
Tujuan_Penelitian ini untuk menganalisis faktor-faktor penyebab stres kerja karyawan CV Amelia Batik dan untuk mengetahui dampak atau akibat dari stres kerja karyawan CV Amelia Batik.
Desain/Metode_Penelitian ini dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif yaitu membahas permasalahan yang akan dikaji dengan cara observasi dan wawancara langsung dengan karyawan CV Amelia Batik.
Temuan_Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor paling utama dalam stres kerja adalah beban kerja yang dihadapi sangat berat dan tinggi serta balas jasa yang tidak sesuai dengan apa yang diharapkan. Jika karyawan mengalami stres kerja maka karyawan akan menunda-nunda pekerjaanya dan mengalami berbagai gejela seperti menimbulkan sakit kepala, menyebabkan serangan jantung dan merasa cemas dalam bekerja.
Implikasi_Jika terjadinya stres kerja maka tingkat turnover semakin tinggi, karena ketidaknyamanan dalam bekerja ataupun kompensasi yang tidak sebanding dengan beban pekerjaan. Tidak hanya itu target pencapain tidak sesuai dengan waktu yang ditentukan maka keuntungan minim untuk diperoleh.
Originalitas_ Penelitian ini khusus dilakukan kepada karyawan CV Amelia Batik
TipePenelitian_ Tipe penelitian yang digunakan adalah studi empiris