Tekanan Publik Dalam Proses Rekrutmen Karyawan (di PT. AMT)
Abstract
Tujuan_ Tujuan dari pembuatan penelitian makalah ini yaitu untuk 1). Mengetahui proses rekrutmen di PT. AMT; 2). Mengetahui bentuk tekanan publik dalam proses rekrutmen; 3). Mengetahui respon perusahaan terhadap tekanan publik.
Desain/Metode_ Pada penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif dan metode analisisnya adalah deskriptif.
Temuan_ Ditemukan bahwa dalam proses rekrutmen di PT. AMT terdapat campur tangan/ tekanan dari berbagai pihak kepada perusahaan.
Implikasi_ Perusahaan harus bisa mengakomodir kepada berbagai pihak.
Originalitas_ Belum ada penelitian sejenis di perusahaan AMT.
Tipe Penelitian_Studi Empiris.