Strategi Mengatasi Keluhan Konsumen Dalam Pelayanan Resep Di Instalasi Farmasi Rawat Jalan RS Imannuel Bandung
Abstract
Tujuan_Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prosedur pelayanan dan pengerjaan resep yang dilakukan di intstalasi farmasi rawat jalan, faktor utama penyebab keluhan atau komplain pelanggan atau pasien dan bagaimana strategi yang dilakukan manajemen farmasi rawat jalan RS Immanuel dalam menangani keluhan atau komplain tersebut. Desain/Metode_Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif. Temuan_Dari hasil penelitian didapat bahwa waktu tunggu yang lama menjadi faktor utama penyebab komplain. Dengan strategi pemberian nomor antrian berdasarkan jenis resep diharapakan akan dapat mempercepat waktu tunggu dan mengurangi bahkan menghilangkan keluhan atau komplain pasien. Implikasi_Dari penelitian yang dilakukan diharapkan manajemen intsalasi farmasi rawat jalan RS Immanuel dapat lebih memperhatikan faktor penyebab lamanya pengerjaan resep untuk diperbaiki juga lebih ditingkatkan dan selalu memberikan kepastian waktu tunggu kepada pelanggan atau pasien dengan demikian akan mengurangi waktu tunggu pelanggan atau pasien. Originalitas_Penelitian ini dilakukan di RS Immanuel Bandung dengan teknik pengambilan data observasi langsung melalui data Quality Objective ( QO ) atau pencapaian sasaran mutu dan wawancara mendalam dengan Apoteker Penanggungjawab Apotek ( APA ) farmasi rawat jalan. Tipe Penelitian_Studi Empiris