Sistem Pengendalian Internal Pada Persedian PT. Gudang garam tbk
Abstract
Tujuan_ Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana system pengendalian intern persedian barang dagang pada PT Gudang Garam.
Desain/Metode_ Jenis penelitian ini adalah penelitian Deskriptif. Data yang digunakan adalah data premier dan sekunder Metode analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kuantitatif. Teknik analisis data
yang digunakan adalah membandingkan teori dan praktik yang terjadi Temuan_Hasil penelitian menunjukan bahwa system pengendalian intern persediaan yang ada pada PT Gudang Garam cukup efektif, yang mana
manajemen perusahaan sudah menerapkan konsep dan prinsip-prinsip pengendalian intern, dan terdapat beberapa prosedur yang sudah mencerminkan konsep pengendalian intern yang mengadopsi COSO.
Implikasi_PT Gudang Garam adalah perusahaan yang bergerak dibidang Industri rokok, pengadaan barang dilakukan dengan cara suplai dari anak perusahaan PT Gudang Garam, yang memproduksi berbagai jenis rokok
kretek termasuk jenis rendah tar nikotin (LTN) serta produk tradisional sigaret kretek tangan.
Originalitas_ Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik kuesioner
Tipe Penelitian_Studi Literatur