Analisis Pengelolaan Sumber Daya Manusia di CV. Subur Jaya

  • Yadi Mulyadi STIE STEMBI Bandung
Keywords: Pengelolaan SDM, Job Analysis, Operasional Perusahaan

Abstract

Tujuan_untuk mengetahui bagaimana cara CV. Subur Jaya dalam mengelola sumber daya manusia.
Desain/Metode_ Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu jenis metode kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara
yang dilakukan dengan informan. Teknik analisa data menggunakan analisis dari Dessler 2013.
Temuan_Temuan dalam penelitian ini adalah manajemen sumber daya manusia (MSDM) tidak diberikan wewenang dan fungsinya untuk melakukan
pengelolaan sumber daya manusia di perusahaan serta banyak karyawan yang memutuskan tidak bertahan lama di CV. Subur Jaya.
Implikasi_Hasil penelitian menunjukan sebab pengelolaan sumber daya manusia yang belum baik yaitu karena manajemen sumber daya manusia
tidak diberikan wewenang penuh di perusahaan serta alasan mengapa beberapa karyawan memutuskan untuk meninggalkan perusahaan yaitu
karena upah yang diberikan perusahaan dibawah upah dan tidak adanya jaminan kesehatan bagi karyawan.
Originalitas_Penelitian ini dilakukan dengan wawancara langsung dengan staff HRD CV. Subur Jaya berdasarkan wawancara antara Staff HRD dan
karyawan yang memutuskan kontraknya dengan perusahaan.
Tipe Penelitian_Studi empiris dilakukan untuk mendapatkan data tertulis maupun lisan yang dilakukan melalui wawancara langsung dengan
narasumber. Studi Literatur yang menjadi landasan teoritis dalam penelitian ini berasal dari buku-buku, jurnal dan media publikasi online guna
mendukung penelitian ini.

Published
2022-03-17
How to Cite
Mulyadi, Y. (2022). Analisis Pengelolaan Sumber Daya Manusia di CV. Subur Jaya. Prosiding FRIMA (Festival Riset Ilmiah Manajemen Dan Akuntansi), (4), 587-592. https://doi.org/10.55916/frima.v0i4.411
Section
Articles