Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Masyarakat di Desa Langensari Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat

  • Wening Dwinurani Universitas Teknologi Digital
  • Muhammad Sugiharto Universitas Teknologi Digital
Keywords: Kepuasan, Kualitas, Masyarakat, Pelayanan

Abstract

Kualitas Pelayanan merupakan bentuk kesesuaian antara pelayanan yang diberikan perusahaan dengan tingkat harapan yang diinginkan konsumen. Tujuan_Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan masyarakat di Desa Langensari Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat.

Desain/Metode_Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Subjek dari penelitian ini adalah masyarakat yang memiliki kepentingan pada Kantor Desa Langensari dan diambil sampel sebanyak 100 orang. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi, uji t, uji F serta uji koefisien determinasi dengan menggunakan aplikasi bantuan SPSS. Temuan_Berdasarkan analisis regresi linier sederhana diperoleh persamaan regresi Y = 3.811 + 0.899X. Nilai koefisien regresi sebesar 0.899 menyatakan bahwa setiap kenaikan variabel kualitas pelayanan 1 satuan maka akan meningkatkan kepuasan masyarakat sebesar 0.899 dengan variabel lain tetap. Berdasarkan pengujian hipotesis dengan uji t dapat diketahui bahwa nilai t hitung variabel kualitas pelayanan (X) sebesar 23.089 dengan tingkat sig < 0.05 yaitu 0.000. Sedangkan F tabel adalah sebesar 1.654. Karena F hitung > F tabel yaitu 533.110 > 1.654 atau nilai Sig. F (0,000) < α = 0.05 maka model analisis regresi adalah signifikan. Hal ini berarti H0 ditolak dan H1 diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel kepuasan masyarakat dapat dipengaruhi secara signifikan oleh variabel kualitas pelayanan.

Implikasi_Berdasarkan hasil uji koefisien determinasi atau R square adalah sebesar 0.845 atau 84.5%. Angka tersebut mengandung arti bahwa variabel Kualitas Pelayanan (X) secara simultan berpengaruh terhadap variabel Kepuasan Masyarakat (Y) sebanyak 84.5%. Sedangkan sisanya 15.5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Tipe Penelitian_Studi Empiris

Published
2024-07-30
How to Cite
Dwinurani, W., & Sugiharto, M. (2024). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Masyarakat di Desa Langensari Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat. Prosiding FRIMA (Festival Riset Ilmiah Manajemen Dan Akuntansi), 1(7), 1224-1230. https://doi.org/10.55916/frima.v1i7.650