Analisis Kinerja Pelayanan Petugas Instalasi Gawat Darurat (IGD) Dalam Menangani Pasien Di Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jawa Barat

  • Shyfa Illaya Hanifa Universitas Teknologi Digital
Keywords: Kinerja, Petugas, Pelayanan, Instalasi Gawat Darurat

Abstract

Rumah Sakit menurut (Kementrian Kesehatan RI, 2020) yaitu institusi yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna dan menyediakan berbagai pelayanan yang dibutuhkan, seperti pelayanan rawat inap, rawat jalan dan gawat darurat. Rumah Sakit Jiwa atau RSJ bisa di sebut juga sebagai rumah sakit gangguan mental adalah rumah sakit khusus untuk melayani, mengobati dan merawat pasien dengan gangguan mental ringan hingga serius. UU Kesehatan No. 17 tahun 2023 menaungi masalah kesehatan jiwa secara spesifik termaktub dalam pasal 74 hingga pasal 85 bab V.
Desain/Metode_Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yaitu metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi objek yang alamiah sebagai lawannya adalah eksperimen, dimana peneliti merupakan eksperimen kunci murni dengan analisis data bersifat
induktif.
Temuan_Hasil penelitian lebih menekankan makna daripada generalisasi yaitu proses penalaran yang bertolak dari individu menuju kumpulan umum. Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jawa Barat merupakan institusi pelayanan kesehatan yang bertekad memberi pelayanan sesuai kebutuhan masyarakat serta mendukung tercapainya program kesehatan dengan cara meningkatkan pelayanan kesehatan paripurna sesuai dengan Visi, dan Misi berbasis pelayanan mutu prima dan kepuasan pelanggan/pasien. Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jawa Barat memberikan pelayanan kesehatan berupa tindakan pengobatan pasien gawat darurat, diantaranya Instalasi Gawat Darurat (IGD).
Implikasi_Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat disimpulkan sebagai berikut : 1) Analisis Kinerja Pelayanan Petugas, bagi para petugas dan pasien secara pelayanan memang perlu di benahi agar mencapai target kepuasan pasien. 2) Petugas Instalasi Gawat Darurat (IGD), beberapa petugas di IGD sudah semakximal mungkin melayani pasien. 3) Penanganan pasien di IGD Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jawa Barat sudah berjalan dengan sangat baik.
Tipe Penelitian_Studi Empiris

Published
2024-07-30
How to Cite
Illaya Hanifa, S. (2024). Analisis Kinerja Pelayanan Petugas Instalasi Gawat Darurat (IGD) Dalam Menangani Pasien Di Rumah Sakit Jiwa Provinsi Jawa Barat. Prosiding FRIMA (Festival Riset Ilmiah Manajemen Dan Akuntansi), 1(7), 1366-1376. https://doi.org/10.55916/frima.v1i7.667